Dukung para haffidz tunanetra membersamai Al-Qur'an mulai dari 10.000 bersama Aksi Mulia

Sedekah

Dukung Gerakan Tahfidz Tunanetra

gherasindonesia
Banten| Dibuat 10 Jan 2024

Donasi Terkumpul

RP. 130,000 dari RP. 25,000,000 1%

9 Dermawan

There is no time anymore

Keterbatasan biaya dan opersional membuat Rumah Tahfidz Nurul Qolbi harus pindah dari tepi jalan ke dalam gang sempit. Kendati demikian puluhan sahabat tunanetra tetap semangat mengkaji dan menghapal Al-Qur'an.

Adalah Ustadz Ary, seorang tunanetra yang menjadi pengajar dan instruktur kepada para tunanetra. Di rumah tahfidz Nurul Qolbi ini, dirinya lebih dari 10 tahun membimbing para orang tua yang tidak bisa membaca Al-Qur'an Braille dan mengaji agama Islam.

Baginya, kesuksesan hidup di dunia hanya dapat diraih dengan menyiapkan bekal untuk akhirat. Untuk itu rumah tahfidz ini hadir untuk sahabat tunanetra mengaji dan menghapalkan Al-Qur'an.
Terdapat setidaknya 40 jamaah yang rutin hadir dalam aktivitas pengajian di rumah tahfidz ini. Rata-rata sudah pada menikah dan memiliki anak. Kendati demikian, mereka masih memiliki semangat untuk menghapal dan mengaji. Bahkan ada di antara mereka yang baru mengenal penggunaan Al-Qur'an braille.

Sedihnya rumah tahfidz ini kerap kesulitan untuk membiayai operasional. Dalam sebulan setidaknya mereka harus menghabiskan dana lebih dari tujuh juta rupiah untuk biaya sewa rumah, biaya operasional, biaya guru ngaji, dan lain-lain. Para jamaah tentu akan lebih senang jika ada yang mewakafkan rumah untuk aktivitas keagaaman sahabat tunanetra.
Ustadz Ary pun bercerita banyak jamaah yang kesulitan untuk mengikuti pengajian karena terkendala biaya, belum lagi saat menghapal dan mengaji Al-Qur'an terdakang mereka tidak ada konsumsi sama sekali.
Sahabat Gheras mari bantu kami mendukung gerakan tahfidz tunanetra di Rumah Qur'an Nurul Qolbi. Dapatkan kemudahan hidup dan jariyah dengan memudahkan urusan orang lain terlebih kaum difabel dan penghapal Al-Qur'an sebagaimana hadist yang berbunyi:
“Barang siapa yang membantu seorang Muslim (dalam) suatu kesusahan di dunia, maka Allah akan menolongnya dalam kesusahan pada Hari Kiamat. Dan barang siapa yang meringankan (beban) seorang Muslim yang sedang kesulitan, maka Allah akan meringankan (bebannya) di dunia dan akhirat” [HR. Muslim]

Mari dukung gerakan peduli Tahfidz tunanetra dengan bantu biayai operasional mereka dengan sedekah terbaik anda. Tebarkan ajakan kebaikan ini ke seluruh Indonesia, dapatkan keberkahan dan amalan jariyah.
  • Anonymous
    Anonymous Donasi RP. 50,000
  • Testing
    Testing Donasi RP. 10,000
  • Anonymous
    Anonymous Donasi RP. 10,000
No results have been found